Blog

16 Jurusan Unik Kuliah di Luar Negeri yang Kalian Perlu Tahu 06 Sep 2024

Kalian pasti sudah banyak tahu jurusan- jurusan di kampus PTN yang selama ini kalian ketahui. Tetapi apakah kalian tahu bahwa sebenarnya di luar negeri sana ada berapa banyak jurusan yang mungkin terdengar unik tetapi itu ada jurusannya.  Sehingga bisa jadi jurusan jurusan itu terdengar unik di telinga kita tetapi sejatinya jurusan itu ada dan sudah pasti bidang pekerjaannya juga ada di luar negeri sana. 

16 Jurusan Kuliah Unik yang ada di Luar Dalam  & Luar Negeri 

 

Berikut ini kita akan coba bahas 16 jurusan unik yang mungkin salah satunya bisa juga jadi pilihan kalian nantinya pada saat ingin mengambil jurusan di salah satu kampus yang ada di dunia.  Perhatikan jurusan tersebut untuk kalian jadikan pertimbangan  : 

 

  1. Jurusan Manajemen Industri Katering

Bisnis catering saat ini banyak dilakukan mengingat keuntungan yang juga bisa didapatkan cukup menarik. Itulah sebabnya bagi kalian yang  ingin mengembangkan bisnis catering ada baiknya kalian mencoba masuk ke jurusan ini agar ketika kalian membuka bisnis catering kalian sudah tahu bagaimana manajemennya.  Salah satu kampus yang membuka jurusan ini adalah Universitas Pendidikan Indonesia. 

  1. Jurusan Ilmu Jeruk 

Terdengar agak aneh tetapi itu ada jurusannya di kampus luar negeri Florida Southern College, Lakeland, Florida.  Dimana yang akan kalian pelajari adalah menyangkut masalah belajar biologi, budaya, produksi tanaman, pemasaran, dan regulasi industri jeruk. Semua hal itu memang jika dilihat penting untuk kalian karena siapa tahu dengan Indonesia yang memiliki potensi untuk bisnis jeruk kalian  bisa mengambil jurusan tersebut nantinya. 

  1. Jurusan Memeologi 

Terdengar unik tetapi jurusan ini pun ada di luar negeri dan jangan salah jika kalian memiliki kemampuan  ini maka kalian akan bisa dibayar dengan  gaji yang besar.  Untuk Pendidikan atau jurusan ini kalian bisa dapatkan di kampus University of Texas, Austin. Tertarik kuliah di jurusan ini, Beauties?

  1. Jurusan Ilmu Kamar Mayat

Terdengar seram dan kurang membuat minat para siswa, karena judul jurusannya saja sudah menyeramkan. Tetapi jangan salah jurusan ini ada di kampus luar negeri tepatnya di Mid-American College of Funeral Service. Dan ternyata  yang dipelajari pun  bukan semua tentang mayat tetapi hal seperti tentang mayat, mendapatkan pengetahuan yang mendalam tentang pelayanan pemakaman, bagaimana cara memberikan dukungan pada anggota keluarga yang ditinggalkan.

  1. Jurusan Ilmu Mendongeng

Ini memang penting karena tidak semua orang bisa mendongeng sehingga ada jurusan ini di kampus  East Tennessee State University. Disana sudah pasti kalian akan diajarkan cara mendongeng yang baik dan benar sehingga lulus dari sana sudah banyak pekerjaan yang bisa kalian masukin termasuk pekerjaan pembuat skenario film atau pembuat games. 

  1. Jurusan ILmu Unggas

Ini adalah jurusan  yang mungkin tidak unik bagi seseorang tetapi bisa jadi unik bagi orang lain karena fokusnya hanya pada unggas semata.  Dan kuliah di jurusan ini bisa kalian dapatkan di Texas A&M University. Lulusannya dapat menjadi insinyur pertanian, petugas kesejahteraan hewan, hingga manajer peternakan.

  1. Jurusan Desain Mainan

Mungkin terdengar menarik karena memang menarik,  karena jurusan desain mainan  ini sudah pasti akan banyak belajar soal bagaimana bisa membuat desain mainan yang benar dan bermanfaat.  Untuk kuliah di jurusan ini kalian bisa masuk ke Otis College of Art and Design, California.

  1. Jurusan Astrobiologi 

Jurusan ini masih terdengar aneh atau unik bagi telinga kita di Indonesia, karena materi yang akan dipelajari benar benar di luar nalar kita sebagai manusia seperti belajar tentang kehidupan di luar bumi  seperti kehidupan  di Mars atau bulan. Membahas soal alien dan UFO dan sejenisnya.  JUrusan ini bisa kalian dapatkan di kampus Florida Tech, Florida.

  1. Jurusan Psikologi Hewan

Jika selama ini fokus Pendidikan psikologi adalah manusia, ini beda karena psikologinya untuk hewan dan itu kalian bisa ambil kuliah di Universitas Pennsylvania.  Jadi pelajaran  yang akan didapatkan semua tentang hewan mengenai perilaku hewan, bagaimana hewan berinteraksi dengan orang asing dan pemiliknya, bagaimana cara mereka mencari makanan dan memilih pasangan dan lainnya terkait dengan hewan. 

  1. Jurusan Komedi

GImana ceritanya jika jurusan kuliah kita judulnya komedi, apakah tidak mungkin belajarnya akan menyenangkan karena banyak bercanda.  Ternyata tidak karena yang dipelajari justru keterampilan menulis skrip lucu, dan mempresentasikan komedi mereka, atau bahasa kerennya 'open mic'.  Jika kalian suka bisa kuliah di California Baptist University, DePaul University, Emerson College,

  1. Jurusan The Beatles

Jurusan ini nantinya kalian akan banyak belajar soal mengeksplorasi peran musik populer selama 50 tahun terakhir, dan apapun tentang The Beatles. Kamu yang ngefans dengan The Beatles tidak hanya bisa mempelajari banyak hal tentang band ini, tapi juga melakukan perjalanan ke tempat kelahiran dan bersejarah mereka.  Kalian bisa masuk ke kampus Liverpool Hope University jika berminat dengan jurusan ini. 

  1. Jurusan Ilmu Membuat Keputusan

Terdengar aneh tetapi dalam dunia kerja ini satu hal yang penting sehingga kampus di Indiana University membuka jurusan  ilmu membuat keputusan.  Jelas nantinya yang akan dipelajari soal keahlian dari berbagai metode kuantitatif untuk membuat keputusan bisnis, bukan mengenai pertanyaan "ya atau tidak" tentang hal yang ingin kita lakukan, 

  1. Jurusan Manajemen Lapangan  Golf

Jika ini bukan unik tetapi penting, karena lapangan golf itu harus dikelola secara profesional sehingga memang dibutuhkan orang yang punya  kemampuan dibidang tersebut. Kalian bisa kuliah di University Maryland agar bisa mendapatkan ilmu tersebut.

  1. Jurusan Ilmu Rumput

Salah satu jurusan di kampus Penn State University, Pennsylvania,  dengan memilih jurusan tersebut kalian akan dapat mempelajari tentang rumput, mulai dari perawatannya secara profesional, produksi tanah, pemeliharaan lapangan atletik, dan sebagainya.

  1. Jurusan  Ilmu Pengasihan

Jika kalian kuliah di Sullivan University, Kentucky, maka kalian akan bisa mengambil jurusan pengasuhan. Karena yang akan dipelajari adalah beberapa hal seperti mempelajari pendidikan anak usia dini, langkah-langkah pertolongan pertama, CPR, keamanan, pendidikan etika dan tata krama, dan komunikasi yang efektif antara orangtua dan anak. 

  1. Jurusan Seni Komik

Nah inilah jurusan unik tetapi menarik karena sudah pasti  materi kuliahnya tidak membosankan.  Ada di kampus Minneapolis College of Art and Design, Minnesota. Selama kuliah kalian akan diajarkan soal mempelajari sejarah seni komik dan eksperimen ekspresimu sebagai individu ke dalam karya komik yang kamu kerjakan.  Sehingga pada akhirnya kalian akan bisa membuat komik yang menarik dan enak dibaca semua kalangan.